3 Cara untuk Menghindari Mata Lelah Selama Bekerja di Depan Komputer

Cara Menghindari Mata Lelah Selama Bekerja di Depan Komputer

3 Metode:Merilekskan MataMengubah Lingkungan KerjaMengatasi Kelelahan pada Mata

Mata lelah adalah keluhan yang banyak dialami banyak orang akhir-akhir ini. Mata lelah terutama disebabkan oleh menatap layar komputer, tablet, dan ponsel terlalu lama. Memandang ke arah titik yang sama dalam waktu lama akan membuat otot siliari mata tegang, akibatnya mata menjadi lelah dan pandangan Anda buram untuk sementara waktu. Mata lelah pada anak-anak bahkan mungkin dapat memicu rabun jauh. [1] Rabun jauh terjadi akibat penurunan daya akomodasi otot mata yang memicu lensa mata berubah menjadi lebih datar. Untungnya, ada banyak cara untuk menghindari kondisi ini, dan sebagian besarnya hanya membutuhkan biaya sedikit atau bahkan gratis.

1
Merilekskan Mata

  1. 1
    Gunakan aturan 20-20-20. Saat menggunakan komputer, istirahatkan mata selama paling tidak 20 detik dengan melihat suatu benda berjarak 20 kaki (sekitar 6 m), setelah menggunakan komputer selama 20 menit. Jika ada jendela di dekat Anda, melihat benda di luar juga adalah pilihan yang bagus. [2]
    • Pilihan lainnya, alihkan pandangan Anda dari benda yang dekat ke benda yang jauh setiap 10 detik sekurangnya 10 kali untuk melatih otot mata sejenak.[3]
  2. 2
    Berkedip lebih sering. Sebagian kasus mata lelah disebabkan oleh frekuensi berkedip yang kurang saat mata memusatkan pandangan ke suatu benda, misalnya layar komputer. Berusahalah menyadari frekuensi berkedip mata selama bekerja, dan berkediplah lebih sering. [4]
  3. 3
    Putar mata Anda. Menutup kemudian memutar mata dapat membantu melumasinya. Cara ini juga dapat membantu merilekskan otot yang tegang.
    • Tutup mata dan gerakkan melingkar. Putar mata searah jarum jam, kemudian berlawanan arah jarum jam. Latihan ini tidak hanya bermanfaat merilekskan mata, namun juga terasa nyaman bagi mata. [5]
  4. 4
    Lihat sekeliling ruangan. Setelah lama memusatkan pandangan ke layar komputer, beristirahatlah dan lihat sekeliling ruangan perlahan-lahan. Dengan begitu, mata Anda akan terus bergerak dan melihat benda lain dengan jarak yang berbeda-beda dari Anda.[6]
  5. 5
    Gerakkan mata tertutup. Tutup mata dan arahkan mata ke atas sejauh mungkin dalam batasan nyaman. Tahan mata Anda selama beberapa saat, kemudian lihat ke bawah dengan mata yang masih tertutup. [7]
    • Ulangi beberapa kali kemudian istirahatkan mata selama beberapa saat.
    • Selanjutnya, tutup mata Anda seperti sebelumnya, dan gerakkan ke kanan dan ke kiri. Ulangi.[8]
  6. 6
    Hangatkan mata Anda. Otot mata mirip seperti pegas yang tidak boleh dibiarkan meregang terlalu lama. Jika tidak, kemampuannya untuk kembali ke bentuk semula akan berkurang. Untuk mencegahnya, ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk merilekskan mata. Anda dapat menghangatkan mata menggunakan panas dari kedua telapak tangan. Berikut ini caranya:[9]
    • Usapkan kedua telapak tangan hingga terasa hangat.
    • Tutup mata Anda.
    • Letakkan telapak tangan pada masing-masing mata dan biarkan selama beberapa menit.
    • Hangatkan kembali telapak tangan Anda sesuai kebutuhan.

2
Mengubah Lingkungan Kerja

  1. 1
    Ubah posisi layar komputer. Sudut pandangan Anda ke layar sangat memengaruhi ketegangan mata. Awali denagn menyesuaikan posisi layar sehingga sedikit lebih rendah daripada mata. [10]
    • Secara khusus, puncak layar komputer harus sejajar dengan mata saat memandang lurus ke depan.
    • Sudut ini memungkinkan posisi leher yang lebih alami, dan mengurangi ketegangan mata.
  2. 2
    Ubah posisi wajah Anda. Berusahalah untuk memosisikan wajah sejauh mungkin dari layar komputer, dengan jarak sekitar 50-100 cm. [11]
    • Cara ini mungkin kelihatannya seperti membuat mata harus bekerja lebih keras, padahal mata akan lebih rileks pada jarak sejauh ini.
    • Untuk membaca layar komputer pada jarak sejauh ini, Anda harus membutuhkan layar dan ukuran huruf yang lebih besar.
  3. 3
    Sesuaikan kontras dan kecerahan layar. Kurangi kecerahan layar, dan sebaliknya, tingkatkan kontrasnya. Dengan begitu, layar Anda akan lebih nyaman bagi mata. [12]
    • Layar yang terlalu cerah terasa tidak nyaman bagi mata.
    • Sementara itu, kontras layar yang terlalu rendah sehingga warna hitam dan putih tidak berbeda jelas, juga tidak nyaman bagi mata. Kondisi ini menyebabkan mata harus bekerja lebih keras membedakan keduanya dan memperparah mata lelah.[13]
  4. 4
    Bersihkan layar komputer Anda. Bersihkan layar komputer untuk menghilangkan partikel elektrostatik yang menempel. Partikel ini dapat terdorong masuk ke dalam mata dan menyebabkan iritasi dan mata lelah. Membersihkan layar komputer juga dapat mengurangi pancaran sinar yang menyilaukan dari layar komputer.[14]
    • Usapkan lap bersih yang telah disemprot dengan larutan antistatik ke layar komputer Anda setiap hari.
  5. 5
    Sesuaikan pencahayaan ruangan. Anda sebaiknya beruaha menciptakan lingkungan dengan pencahayaan yang mirip dengan layar komputer. Ruang kerja yang ideal sebaiknya dilengkapi dengan lampu lembut, sedikit cahaya alami, dan tanpa lampu fluorosensi, serta perlengkapan yang tidak terlalu banyak memantulkan cahaya. [15]
    • Usahakan untuk mengatur pencahayaan yang tepat di ruangan. Gunakan satuan lux atau ukuran cahaya yang melalui suatu permukaan untuk menentukannya. Lux adalah satuan standar cahaya. Ruangan kerja standar sebaiknya diterangi dengan cahaya sekitar 500 lux. [16] Keterangan pada kemasan bola lampu seharusnya dapat membantu Anda menentukan pencahayan yang tepat dalam satuan lux.
    • Mengganti bola lampu dan gorden jendela di kantor mungkin dapat mengurangi mata lelah.
    • Jika Anda tidak dapat mengatur pencahayaan, cukup sesuaikan warna layar komputer Anda. Caranya dengan menyesuaikan suhu warna layar. Sering kali, mengurangi warna biru dapat mengurangi mata lelah.[17] Pada komputer yang menggunakan Windows, Anda dapat mengatur warna layar menggunakan control panel.
    • Ada perangkat lunak yang dapat mengubah warna layar secara otomatis berdasarkan waktu dan menyesuaikannya dengan perubahan cahaya alami. [18] Salah satunya adalah f.lux.[19] Perangakat lunak ini akan membantu Anda lebih mudah melihat layar komputer dalam cahaya redup atau malam hari. [20]
  6. 6
    Kurangi pancaran sinar yang menyilaukan. Pancaran sinar dari layar komputer yang menusuk mata juga dapat menyebabkan mata lelah.[21] Jika Anda tidak dapat mengatur pencahayaan di ruang kerja, pertimbangkan untuk membeli layar antisilau atau kacamata antisilau untuk Anda kenakan.
    • Layar antisilau juga bermanfaat untuk menjaga kerahasiaan pekerjaan Anda. Layar ini akan membuat siapa pun yang tidak berhadapan langsung dengan layar kesulitan melihat apa yang ditampilkan di sana.
    • Layar antisilau untuk komputer meja lebih mudah diperoleh dibandingkan untuk laptop.
  7. 7
    Gunakan layar yang lebih bagus. Pertimbangkan untuk membeli layar komputer beresolusi tinggi. Layar seperti ini sering kali lebih nyaman bagi mata.
    • Pencahayaan pada layar komputer lama cenderung lebih tidak stabil. Sementara, layar beresolusi tinggi yang lebih baru menawarkan pencahayan yang lebih stabil. Pencahayaan yang tidak stabil dapat memperparah mata lelah.[22]
    • Layar komputer yang lama juga lebih lambat menyesuaikan pencahayaan. Akibatnya, mata Anda terus-menerus harus menyesuaikan diri setiap kali gambar ditampilkan di layar. [23]
  8. 8
    Ubah posisi bahan-bahan kerja Anda. Perubahan arah pandangan mata yang tidak dilakukan sebagai latihan dapat memperparah mata lelah dan menimbulkan frustrasi. Untuk menghindarinya, belilah rak untuk buku-buku dan kertas kerja Anda sehingga mudah ditemukan. Letakkan rak ini tepat di sebelah layar komputer sehingga pandangan mata Anda tidak harus terlalu sering teralihkan.[24]
    • Mengalihkan pandangan terus-menerus mengharuskan mata mengubah fokusnya berkali-kali terhadap bahan bacaan yang berbeda.
    • Namun, jika bahan-bahan kerja diletakkan berdekatan satu sama lain, mata Anda tidak harus mengubah fokusnya. [25]
    • Jika Anda dapat berlatih mengetik tanpa melihat, hal ini akan lebih bagus lagi. Anda dapat terus memandang ke arah bahan kerja selama mengetik, dan mengurangi waktu Anda melihat ke arah layar.

3
Mengatasi Kelelahan pada Mata

  1. 1
    Beristirahat. Jika Anda mengalami mata lelah yang terasa begitu tidak nyaman atau memengaruhi daya penglihatan, segera berhenti menatap layar komputer dan jauhi cahaya terang. Jika mungkin, keluarlah untuk melihat cahaya alami. Cara lainnya, meredupkan lampu ruangan dan mengistirahatkan mata dari cahaya terang mungkin juga akan membuat mata terasa lebih nyaman.
  2. 2
    Belilah kacamata. Mata akan semakin lelah jika Anda membutuhkan kacamata, namun belum mempunyainya, atau jika lensa kacamata Anda tidak cocok lagi. Pastikan lensa kacamata yang Anda kenakan sesuai dengan kondisi mata. Dengan begitu, mata Anda tidak perlu bekerja lebih keras daripada yang dibutuhkan.
    • Jika Anda mengenakan kacamata berlensa bifokal, cobalah memiringkan kepala saat menggunakan komputer. Konsultasikan dengan dokter mata untuk mengetahui apakah lensa progresif lebih cocok untuk Anda.
    • Kacamata khusus komputer juga mungkin bermanfaat, namun harus diresepkan oleh dokter mata. Kacamata ini bermanfaat untuk meringankan kerja mata sehingga mengurangi mata lelah. [26]
    • Selain itu, membeli lensa dengan lapisan antisilau juga akan mengurangi kesilauan layar monitor. Untuk mereka yang tidak membutuhkan lensa bantu penglihatan, juga tersedia kacamata berlensa datar dengan lapisan antisilau.
    • Carilah kacamata dengan lapisan warna khusus untuk komputer. Sebagian kacamata berlapis warna merah muda lembut yang membantu mengurangi kesilauan layar komputer, sementara kacamata lainnya dilengkapi lapisan yang dapat menghambat masuknya gelombang sinar biru penyebab mata lelah. [27]
  3. 3
    Kunjungi dokter. Jika gejala Anda semakin parah, atau tidak kunjung sembuh, mintalah bantuan seseorang untuk menghubungi dokter dan mencari pertolongan medis segera.
    • Jika Anda sering mengalami mata lelah, mungkin Anda sebaiknya segera mengunjungi dokter. [28] Mata Anda mungkin harus diperiksa untuk memastikan apakah Anda menggunakan kacamata dengan lensa yang sesuai.
    • Anda mungkin perlu beralih ke lensa bifokal atau kacamata lain untuk mengurangi masalah ini.
    • Anda juga mungkin mengalami migrain, yang merupakan sakit kepala berat dan harus ditangani secara medis. Masalah ini juga harus didiagnosis sehingga Anda dapat mengetahui pemicunya dan menghindarinya. [29]

Tips

  • Cukupi kebutuhan cairan tubuh. Mata kering dapat memicu mata lelah. Cara yang ampuh untuk mencegah kedua kondisi ini adalah minum 8-10 gelas air setiap hari. [30]
  • Gunakan cairan air mata buatan saat mata Anda terasa kering. [31]
  • Untuk mencegah mata kering selama bekerja di dalam ruangan, gunakan pembersih udara untuk menyaring debu dan humidifier untuk melembapkan udara. [32]

Peringatan

  • Mata lelah berat, atau mata lelah yang disertai gejala sakit kepala, migrain, atau penglihatan buram harus ditangani oleh dokter. Kunjungi dokter atau unit gawat darurat di sekitar Anda.
  • Sama seperti otot tubuh lainnya, otot mata juga harus dilatih, juga beristirahat dengan mengurangi pencahayaan. Konsultasikan dan minta bantuan dokter jika Anda masih mengalami mata lelah setelah menggunakan cara di atas. Mata Anda mungkin terasa nyeri juga tegang sehingga sebaiknya segera diperiksakan ke dokter.

Sumber

  1. http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3888556/
  2. http://www.allaboutvision.com/cvs/irritated.htm
  3. http://www.allaboutvision.com/cvs/irritated.htm


Tampilkan lainnya... (29)